PENERAPAN PEMBELAJARAN BIOENTREPRENEURSHIP PADA MATERI KINGDOM PLANTAE UNTUK MENUMBUHKAN MINAT WIRAUSAHA SISWA KELAS X DI SMAN 5 CIREBON

Dwi Nurohmah(1*), Asep Mulyani(2), Megayani Megayani(3),


(1) IAIN Syekh Nurjati Cirebon
(2) IAIN Syekh Nurjati Cirebon
(3) IAIN Syekh Nurjati Cirebon
(*) Corresponding Author

Abstract


Bioentrepreneurship diharapkan siswa mampu menumbuhkan kecakapan berfikir, meningkatkan keterampilan proses termasuk daya kreasi dan inovasi peserta didik sehingga menumbuhkan semangat pese berwirausaha. Tujuan penelitian ini mengkaji aktivitas belajar siswa, minat wirausaha siswa, hasil belajar siswa dan respon siswa terhadap penerapan pembelajaran bioentrepreneurship. Desain penelitian yang digunakan adalah non equivalent control grup design dengan teknik penyimpulan data berupa lembar observasi, test dan angket. Hasil penelitian menunjukan aktivitas belajar siswa kelas eksperimen lebih baik dari kelas kontrol; minat wirausaha siswa antara siswa sebelum penerapan dengan siswa sesudah penerapan pembelajaran bioentrepreneurship. Minat wirausaha dianalisis dengan statistik parametrik yaitu paired sample test menghasilkan sig 0,000 < 0,05; hasil belajar siswa antara kelas eksperimen dan kontrol meningkat,rata-rata nilai N-gain kelas eksperimen 0,59 dan kelas kontrol 0,49. Hasil belajar dianalisis dengan statistik non parametrik yaitu man whitney-u menghasilkan nilai sig 0,001 < 0,05; respon siswa terhadap penerapan pembelajaran bioentrepreneurship termasuk kedalam kriteria baik. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu aktivitas belajar siswa dikelas eksperimen jauh lebih baik dari kelas kontrol, terdapat perbedaan peningkatan minat wirausaha siswa yang signifikan antara siswa sebelum penerapan dengan siswa setelah penerapan pembelajaran bioentrepreneurship,terdapat peningkatan yang signifikan antara kelas eksperimen dan kontrol, siswa memberi respon positif terhadap penerapan pembelajaran bioentrepreneurship.

Keywords


Bioentrepreneurship, Minat Wirausaha, Hasil Belajar

Full Text:

PDF

References


Atmono, D. 2008. Potensi Kewirausahaan Pada Siswa SMK Negeri Di Kota Banjarmasin. Jurnal Didaktia. 9 (1) : 47-56.

Bahan Pengembangan Pendidikan Kewirausahaan. 2009. Kemendiknas.

Hisrich, R. D. & Peters, Michael, P. 1998. Entrepreneurship Fourt Edition Irwin. USA.

Mulyasa. E. 2003. kurikulum berbasis kompetensi. Bandung : Remaja Rosdakarya.

Sugihartono. Dkk. 2007. Psikologi Pendidikan. Yogyakarta : UNY Press.

Suryana. 2003. Kewirausahaan. Jakarta : Salemba.

Sudjana, Nana. 2001. Dasar-Dasar Proses Belajar Mengajar. Bandung : Sinar Baru Algensido.

Slameto. 1995. belajar mengajar dan faktor yang mempengaruhinya. Jakarta : Rineka Cipta.

Riyanto, Yatim. 2009. Paradigma Baru Pembelajaran. Surabaya : Prenada Media.

Sandi, Wahyudi. 2012. Entrepreneurial Branding And Selling. Yogyakarta : Graha Ilmu.


Article Metrics

Abstract view : 43 times
PDF - 30 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.